Cara Mengidentifikasi Teks Rekaman Percobaan dalam Bahasa Indonesia

Kali ini admin akan membagikan pembahasan tentang bagaimana mengidentifikasi sebuah teks rekaman dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas 9. Sebelum kita melakukan identifikasi terlebih dahulu kita harus memahami apa yang dimaksud dengan mengidentifikasi dalam teks rekaman percobaan? Identifikasi berasal dari kata identify yang artinya meneliti, menelaah. Identifikasi adalah kegiatan mencari, menemukan, mengumpulkan, meneliti, mendaftarkan, mencatat data dan informasi dari sebuah bacaan atau lapangan (sesuai kebutuhan).

Sebelum kita melakukan identifikasi terlebih dahulu kita harus mengetahui pengertian dan ciri-ciri teks rekamana yang akan kita lakukan identifikasi pastinya. Nah, kali ini kita akan membahas pengertian dan ciri-ciri teks rekaman percobaan sebagai berikut.

Cara Mengidentifikasi Teks Rekaman Percobaan dalam Bahasa Indonesia


Teks Laporan Percobaan adalah teks yang berisi paparan data secara terperinci hasil praktik, pengamatan dan penelitian. Teks laporan percobaan ditulis berdasarkan percobaan data setelah pengamat selesai melakukan percobaan atau penelitian. Kegiatan percobaan atau penelitian ini digunakan untuk memperoleh pengetahuan dalam bidang ilmu alam, psikologi, dan sosial. Teks laporan percobaan penting untuk mengetahui kegiatan yang dilakukan dan data yang didapatkan.

Teks laporan percobaan memiliki ciri-ciri sebagai berikut.
  1. Menuntaskan masalah-masalah yang dimunculkan secara terperinci dan lengkap.
  2. Dibuat menarik dan interaktif.
  3. Ditulis dengan data lengkap sebagai pendukung laporan.
  4. Menggunakan bahasa ilmiah baku, jelas, dan komunikatif.
  5. Disusun berdasarkan struktur isi teks secara runtut dan sistematis.
  6. Pembahasan masalah dikemukakan secara objektif dan nyata.
  7. Disusun berdasarkan hasil percobaan, pengamatan, atau penelitian.
Bacalah kedua teks di bawah ini dan identifikasilah informasi penting yang terdapat pada kedua teks tersebut!

Teks 1
Planet Venus merupakan planet kedua setelah planet Merkurius yang memiliki jarak terdekat dengan matahari. Planet Venus tidak memiliki satelit seperti planet bumi. Akan tetapi, planet Venus menjadi planet paling terang setelah matahari dan bintang. Bentuk planet Venus mirip dengan planet Bumi. Sebagian orang menganggap bahwa Venus merupakan kembaran dari Bumi. Mereka menganggap Venus memiliki bentuk, komposisi planet, dan gravitasi yang mirip dengan Bumi. Kenyataannya Venus dengan Bumi adalah planet yang berbeda.

Teks 2
Sepeda kakak perempuanku termasuk sepeda jengki yang tidak memiliki batangan, besi berbentuk pipa yang menghubungkan setang dari tempat duduk. Tempat duduknya terbuat dari kulit berwarna cokelat. Warna tempat duduk itu sudah agak memudar. Ban sepeda kakakku memiliki garis putih. Ukuran ban sekitar 18 inci. Rem tangan depan dan belakang terbuat dari besi. Sepeda kakakku juga dilengkapi bel yang terletak di setang kanan. Besi sepeda itu berbunyi kring ... kring.... Kini sepeda jengki itu aku gunakan ke sekolah setiap hari.

Informasi penting yang terdapat dalam teks tersebut di atas adalah sebagai berikut.
  1. Teks 1 : Planet Venus memiliki bentuk mirip dengan planet Bumi dan bercahaya terang.
  2. Teks 2 : Sepeda jengki milik kakak perempuanku aku gunakan untuk ke sekolah.
Kedua teks di atas merupakan salah satu contoh mengidentifikasi sebuah teks. Nah, apa-apa saja yang perlu kita identifikasi dalam teks rekaman percobaan? Yang perlu kita identifikasi dalam teks rekaman percobaan adalah tujuan percobaan, bahan dan alat yang digunakan dalam percobaan, langkah-langkah percoban, dan hasil percobaan.

Demikianlah yang dapat admin bagikan semoga bermanfaat. Mohon maaf apabila ada yang kurang jelas. Selamat mengidentifikasi semoga berhasil. Salam sukses.

0 Response to "Cara Mengidentifikasi Teks Rekaman Percobaan dalam Bahasa Indonesia "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel